UNP mengikuti Seleksi ONMIPA Tingkat Wilayah Tahun 2024
Universitas Negeri Padang, Rabu 24 April 2024
Gedung laboratorium Statistika FMIPA UNP menjadi pelaksanaan Olimpiade Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (ONMIPA) Tingkat Wilayah Tahun 2024. ONMIPA Tingkat Wilayah yang dibuka secara resmi oleh Direktur Kemahasiswa dan Alumni serta dihadiri oleh Wakil Dekan 1 FMIPA UNP dan jajarannya diikuti oleh 20 orang mahasiswa yang dilaksanakan selama 2 hari mulai tanggal 24-25 April 2024.
Pelaksanaan ONMIPA Peguruan Tinggi tingkat Wilayah diselenggarakan oleh Balai Pengembang Talenta Indonesia (BPTI) Pusat Prestasi Nasional Kemdikbudristek, yang pelaksanaannya secara Darig dengan menggunakan Zoom Cloude Meeting. Peserta yang mengikuti kegiatan ONMIPA ini telah dilakukan seleksi tingkat Fakultas, sesuai dengan masing masing bidang yaitu Matematika, Fisika, Kimia dan Biologi
Nama nama peserta yang mengikuti kegiatan ONMIPA ini adalah :
Bidang Matematika : Natasya Pratiwi, Ahmad Fauzi Alfurqani Ramli, Suci Fitria Sari, Ayu Wulandari, Hazim Saputra Filia Reza
Bidang Biologi : Ahmad Hambali, Bestliyanti, Chici Anugrah, Bintang Fatwa Nendes, Liza Febrianti
Bidang Kimia : Lathifah, Wismeri Yuhanda, Belinda Ratih Pertiwi, Fitri Annisa Barkah, Srirahmah Maulani Nasaf
Bidang Fisika : Afifah, Asyifa Hanesty Putri, Dani Kurniawan, Fitriyani Rizal, Miftahurrahmah
Peserta yang mengikuti lomba ONMIPA tingkat Wilayah ini jika lolos maka akan masuk ke tingkat nasional.
Salam Kompetisi menuju Prestasi, Universitas Negeri Padang Jaya…